Minggu, 28 Juni 2015

Belajar sanskrta

http://samskrta.ning-host.com/

***
Website ini diperuntukkan bagi kita yang ingin mempelajari lebih jauh tentang agama Hindu, veda, atau dharma yang kekal. Baik bagi kita yang baru mengenalnya, maupun yang sudah lama, baik yang sudah ataupun yang belum melaksanakan pokok-pokok ajarannya dalam kehidupan sehari-hari.
Sesungguhnya barang siapa yang sudah memahami veda dengan tulus, tidak akan mampu untuk melepaskannya lagi. Lagi pula siapakah yang dapat mengabaikan dan meninggalkan kebenaran?
Selama ini mungkin sebagian besar dari kita mempelajari kitab-kitab suci Hindu melalui terjemahan atau ringkasan. Meskipun dengan cara itu kita bisa mendapatkan gambaran umum, namun hasil atau pengertian yang didapat lebih terbatas dan tidak murni. Pendekatan yang tepat dalam mempelajari veda baik catur veda (Rg, yajur, saama, dan atharva veda) maupun kitab-kitab suci Hindu lainnya adalah dengan mempelajari penunjangnya terlebih dahulu, ia disebut vedaa~Nga atau enam anggota badan veda yang di dalamnya terdapat pokok-pokok dasar saMskRta.
Sementara itu, cara penulisan yang tampak tidak biasa ini diterangkan pada bagian Cara Penulisan.
Di website ini kami menyediakan informasi bagi kita untuk mengenal dan mempelajari saMskRta, namun juga menyediakan berbagai cuplikan informasi atau artikel-artikel yang berhubungan dengan sanaatana dharma (dharma yang kekal) secara umum dan mudah dicerna. Kami berharap, lebih dari satu cara pendekatan ini akan dapat menolong memberi pemahaman kepada kita akan pengetahuan veda yang lebih murni sesuai adanya.


 http://samskrta.ning-host.com/








Tidak ada komentar:

Posting Komentar